KUNJUNGI WEBSITE RESMI CIANJUR NEWS (CN) DI WWW.CIANJURNEWS.COMIIKUTI DIKLAT BLOG UNTUK GURU YANG DILAKSANAKAN OLEH WSI KERJASAMA TELKOM DAN CBC, BERTEMPAT DI PT. TELKOM CIANJUR MULAI TANGGAL 6 APRIL S.D 28 MEI 2008 ,PENDAFTARAN GRATIS, DAFTAR KE : SMK ISLAMIYAH SAYANG JL. PROF. MOH YAMIN NO. 110 SAYANG CIANJUR KONTAK PERSON : 08156309231

Puncak Padat tapi Occupancy Turun

Diposting oleh Asep Moh. Muhsin | 07.34 | | 0 komentar »

CianjurNEWS(24/3) Kawasan wisata Puncak Cipanas, Cianjur dipadati pengunjung dalam libur empat hari akhir pekan kemarin. Arus kendaraan yang melintasi kawasan ini pun cukup padat sehingga menimbulkan kemacetan.

Kemacetan terpadat terjadi pada Sabtu (22/3) oleh arus kendaraan yang datang dari arah Bogor dan Bandung. Pantauan Radar di sepanjang jalur Cipanas, laju kendaraan dari arah Puncak menuju kawasan Cipanas, terutama di sekitar Ciloto dan Segar Alam macet hingga kendaraan harus antri beberapa kilometer.

Antisipasi kemacetan arus kendaraan oleh petugas kepolisian dari Unit Lalu Lintas Polres Cianjur dilakukan dengan cara mengalihkan kendaraan dari jalur utama ke jalur alternatif untuk mencapai beberapa tempat tujuan wisata.

Dua tempat wisata yang menjadi tujuan bagi pendatang dari Jakarta dan sekitarnya seperti Kebun Raya Cibodas (KRC) dan Taman Bunga Nusantara Cipanas. Namun, liburan panjang kali ini masih dianggap biasa bagi para penjaga villa karena jumlah penghuni menurun dibanding tahun sebelumnya.

“Penurunan sekitar 40 hingga 60 persen. Mayoritas penghuni kebanyakan datang dari Jakarta, Bogor, Bandung dan sekitarnya," ungkap Hendi (32) penjaga salah satu villa besar di kawasan Cipanas kepada Radar, kemarin.
Mario (32) pengelola hotel di Cipanas pun melihat liburan empat hari pekan kemarin rata-rata tingkat hunian hotel (occupancy) tidak sesuai target.

"Pengunjung kali ini yang sengaja ingin singgah relatif sedikit sementara yang telah booking kamar itu sudah menjadi pelanggan hotel ini," ujar Mario.

0 komentar