KUNJUNGI WEBSITE RESMI CIANJUR NEWS (CN) DI WWW.CIANJURNEWS.COMIIKUTI DIKLAT BLOG UNTUK GURU YANG DILAKSANAKAN OLEH WSI KERJASAMA TELKOM DAN CBC, BERTEMPAT DI PT. TELKOM CIANJUR MULAI TANGGAL 6 APRIL S.D 28 MEI 2008 ,PENDAFTARAN GRATIS, DAFTAR KE : SMK ISLAMIYAH SAYANG JL. PROF. MOH YAMIN NO. 110 SAYANG CIANJUR KONTAK PERSON : 08156309231

Pengunjung KRC-LIPI Terus Menurun

Diposting oleh Asep Moh. Muhsin | 05.31 | | 0 komentar »

CianjurNEWS(26/12) Pengelola Kebun Raya Cibodas-Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (KRC-LIPI) mencatat, sejak dua hari terakhir, tingkat kunjungan wisatawan terus mengalami penurunan.

Diperkirakan, penurunan itu sebagai dampak penutupan KRC-LIPI beberapa waktu lalu. Koordinator Jasa dan Informasi UPT Balai Konservasi Tumbuhan KRC-LIPI Trisno menyebutkan, sejak berlangsungnya liburan panjang beberapa hari lalu, tingkat kunjungan wisatawan terus menurun.

”Mungkin saja banyak para wisatawan yang mengira KRC-LIPI masih ditutup.Padahal, sejak awal Desember lalu, KRC-LIPI telah dibuka kembali untuk umum,” kata Trisno,kemarin. Dia menyebutkan, berdasarkan data yang ada, wisatawan yang datang berkunjung ke KRC-LIPI pada Minggu (23/12) tercatat sebanyak 1.800 orang. Namun, jumlah tersebut menurun drastis pada keesokan harinya.

”Hari Senin (24/12) kemarin hanya tercatat sebanyak 700 orang dan Selasa (25/12) hingga pukul 11.00 WIB tadi, baru tercatat sebanyak 450 orang,” jelasnya. Trisno menjelaskan, perbandingan jumlah itu sangat kontradiktif apabila melihat jumlah kunjungan pada liburan- liburan sebelumnya.

Menurut dia,pada masa liburan sebelumnya, jumlah kunjungan biasanya berada pada kisaran 5.000 pengunjung per hari. ”Namun, pada liburan kali ini, jumlahnya menurun drastis dibanding liburan sebelumnya,” kata dia. Dia juga beralasan, penurunan tingkat kunjungan wisatawan ke KRC-LIPI diprediksikan karena masih terjadinya banjir di sekitar wilayah ibu kota.

Sumber : Benny Bastiandi - Koran Sindo

0 komentar