KUNJUNGI WEBSITE RESMI CIANJUR NEWS (CN) DI WWW.CIANJURNEWS.COMIIKUTI DIKLAT BLOG UNTUK GURU YANG DILAKSANAKAN OLEH WSI KERJASAMA TELKOM DAN CBC, BERTEMPAT DI PT. TELKOM CIANJUR MULAI TANGGAL 6 APRIL S.D 28 MEI 2008 ,PENDAFTARAN GRATIS, DAFTAR KE : SMK ISLAMIYAH SAYANG JL. PROF. MOH YAMIN NO. 110 SAYANG CIANJUR KONTAK PERSON : 08156309231

CianjurNEWS (31/3) Jajaran Polres Cianjur ikut memantau bencana alam yang kerap terjadi akhir-akhir ini di wilayah Kabupaten Cianjur dan mereka sudah menyiapkan tim penyelamat jika sewaktu-waktu dibutuhkan.

Kesiapan itu diungkapkan Kabag Ops Polres Cianjur AKP Apriyanto di sela-sela acara gelar pasukan pengamanan Pilgub Jawa Barat di lapangan Prawatasari Joglo, Rabu (26/3) lalu.

"Dalam musim hujan saat ini bencana alam berupa tanah longsor dan air meluap bisa sewaktu-waktu terjadi namun kami selaku aparat telah siap bersama-sama dengan TNI dan Pemkab untuk terjun ke lapangan menanganinya," ungkap Apriyanto.

Salah satu upaya kesiapan yakni di Polsek Pacet karena di wilayah itu termasuk daerah rawan bencana tanah longsor. "Memang tidak memiliki tim search and rescue (SAR) secara khusus, namun ada pasukan yang sudah terlatih untuk membantu hal itu," jelasnya.

Polres juga telah mengimbau kepada seluruh jajaran di tingkat Polsek untuk terus memantau kondisi alam meski tidak ada perintah khusus. Tapi, menurut Apriyanto, bantuan secara panggilan hati akan lebih baik sehingga tidak perlu menunggu perintah.

Jajaran Polres Cianjur juga terus berupaya melakukan koordinasi dengan Satuan Pelaksana Penanggulangan Bencana (Satlak PB) Pemkab Cianjur.

Satu pekan pasca meluapnya sungai Cinangsi di Desa Cinangsi Cikalongkulon, sungai itu kembali meluap pada Rabu (26/3) malam dan beberapa rumah terendam. Sebelumnya 15 rumah di bantaran sungai itu terendam setinggi 2 meter. Meski tidak ada korban jiwa tapi beberapa alat rumah tangga milik warga terbawa arus deras.

0 komentar